Minggu, 02 September 2018

Life Skill di Era Milenial



Era milinial, Era modernitas, teknologi yang berkembang laju menuntut individu untuk terus berkarya mengikutinya. Yaa, demi untuk mensejahterakan kehidupan. Yang katanya sekarang jamannya “Jaman Susah”. Tidak hanya orang tua, dimasa sekarang remaja dituntut untuk mandiri serta menyiapkan segala potensi matang dalam dirinya untuk menghadapi ketatnya persaingan yang akan dihadapinya kelak di masa depan. Remaja, yang lagi seru-serunya mengikuti pergaulan, fashion, berbagai bentuk kegiatan para idola, tidak jarang menjadi kurang memperhatikan pentingnya memiliki life skill. Sebagai remaja pasti sering mendapat pertanyaan dari dirinya sendiri seputar, “Siapa aku? Mau jadi apa aku? Potensi apa yang aku punya? Bagaimana caranya?” Dan sebagainya. Lalu, apa sebenarnya kiat-kiat yang harus dilakukan dalam hal life skill ini?

Life skill atau keterampilan hidup adalah kemampuan untuk berperilaku yang adaptif dan positif yang membuat seseorang dapat menyelesaikan kebutuhan dan tantangan sehari-hari dengan efektif.(World Health Organization/WHO). Tujuan memiliki life skill itu sendiri yaitu agar kita bisa melindungi diri dari berbagai resiko dan ancaman sehingga kita bisa hidup dengan baik untuk mencapai cita-cita. Dengan memiliki life skill, tentu kita sebagai remaja akan memiliki masa-masa indah dan memiliki masa depan yang lebih cerah di banding dengan remaja yang abu-abu terhadap life skillnya.

Beberapa kiat-kiat seputar life skill yang perlu remaja memiliki yaitu mengambil keputusan (Decision Making), Memecahkan Masalah (Problem Solving), Berfikir Kreatif (Critical Creatif), Berkomunikasi dengan Efektif (Effective Communcation), Membina Hubungan (Relationship), Berempati (Empathy), Mengendalikan Emosi (Emotion Management), Mengatasi Stress (Stress Management). Nah dengna bekal life skill seperti di atas, remaja akan memiliki pergaulan dan masa depan yang cerah. Remaja akan membangun jati diri dengan baik, serta akan mengatasi segala tatangan hidup dengan penuh engalaman berharga.

Life skill juga tidak terlepas dari bagaimana remaja menggali potensi yang ada didirinya, bagaimana remaja menyalurkan potensi yang nantinya akan menjadi modal seorang remaja meniti karir. Banyak hal yang dapat dilakukan remaja dalam mengenali potensinya, bisa melalui berbagai tes potensi, ada potensi yang berasal dari hobi dan ada juga potensi yang terlebih dahulu harus di asah. Nah sebagai remaja berencanakita perlu sekali mengetahui dan menyalurkan potensi kita, agar selalu terasah dan akan menjadi suatu modal bagi diri kita untuk menyongsong madadepan yang gemilang. (Hety Purnama Sari)


0 komentar:

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Design Blog, Make Online Money